Bipolonews.com – Pegawai honorer atau pegawai tidak tetap (PTT) di Dinas Pemuda dan Olahraga (DISPORA) Kabupaten Buru Selatan tidak lagi bekerja namun masih menerima gaji setiap bulan, bahkan ada pegawai “siluman” tiap bulan terima gaji.
Demikian informasi yang diperoleh media ini bahwa di Dispora Kabupaten Buru Selatan adanya pegawai (PTT) yang tidak lagi bekerja bertahun-tahun namun masih memperoleh gaji setiap bulan dan juga terdapat pegawai siluman.
Berdasarkan informasi media ini, salah satu pegawai (PTT) tersebut kini berdomisili di Jakarta telah menyatakan berhenti sebagai PTT di Dispora Bursel. Dan ada juga PTT yang telah menyatakan berhenti dan tinggal di Ambon namun gajinya masih jalan tiap bulan.
Tak hanya itu, Dinas yang saat ini dipimpin oleh Hamis Souwakil itu, seluruh pekerjaan kantor hanya dikerjakan oleh beberapa orang saja, Kadis, Kepala Bidang dan Bendahara.
Dikonfirmasi di Kantornya, Kadis Dispora Hamis Souwakil didampingi Sekertaris Dinasnya kepada media ini mengaku baru mengetahuinya, alasannya dirinya baru menjabat sebagai Kadis.
“Kalau soal hal-hal itu beta baru dengar, tapi ada beberapa PTT yang kami buat surat panggilan kedua tapi sampai hari ini belum hadir,” jelas Souwakil.
Dikatakan bahwa pihaknya telah melayangkan dua kali surat panggilan kepada pegawai-tersebut. Lanjutnya, akan melayangkan surat ketiga, apabila tidak ditanggapi maka akan dilakukan proses sesuai aturan yang berlaku.
“Kalau pegawai yang di Jakarta itu beta belum tahu, hari ini (setelah di beritahu) baru dapat informasi baru saya tahu,” ujar Souwakil.
Hamis akui pegawai yang tinggal di Ambon memang honor (PTT) di Dispora, dan sedang mengikuti kuliah di salah satu perguruan tinggi di Ambon.
“Informasinya, setelah habis kuliah akan kembali bekerja di sini (Dispora),” ujar Souwakil.
Apakah selama pegawai tersebut tidak laksanakan tugasnya sebagai pegawai namun gaji masih diterima, Souwakil tak bisa menjelaskannya.
Diketahui, Hamis Souwakil pernah menjabat sebagai Kadispora dan di gantikan oleh Ramli Soulisa dan Hamis Souwakil menjabat sebagai Asisten III.
Menjabat sebagai Asisten III tak lama, Hamis Souwakil menjabat sebagai Kepala Dinas Perdagangan, kemudian kembali lagi menjabat sebagai Asisten III, dan kembali lagi menjabat sebagai Kadispora lagi. (BN-01)